Bupati Nias Yaatulo Gulo, SE., SH., M.Si,. Pembaca Berita Sentral Nias RRI Gunungsitoli

oleh

JurnalPolri.com – Gunungsitoli, Sumatera Utara. – Ditengah kesibukan sebagai Bupati Nias, Ya’atulo Gulo,SE,SH,M.Si menyempatkan waktu hadir membacakan berita sentral Nias Hari Ini secara live di studio programa satu RRI Gunungsitoli, (Rabu/7/9/2022).

Kegiatan Baca berita ini sebagai bagian dari program acara menyambut dan menyemarakkan HUT RRI Ke 77 tahun 2022, RRI Gunungsitoli dalam acara “FORKOPIMDA MEMBACA BERITA”.

Baca Juga  NFI Gandeng Law Office Dr. Edi R. Harwanto SH MH & Associates Jakarta Sebagai Konsultan Hukum Di Indonesia.

Dalam hal ini Forkopimda telah turut berpartisipasi sebagai Pembaca Warta Berita pada program tersebut yang dimulai sejak tanggal 5 hingga 9 September 2022 mendatang.

“Melalui kegiatan ini juga menjadi salah satu wahana bagi RRI mendekatkan diri kepada pendengarnya dan juga ingin masyarakat mengetahui bagaimana perkembangan RRI dalam menyebarkan informasi kepada masyarakat. Terkait Program Baca Berita oleh Forkopimda di RRI,” ujar kepala RRI, Kamis (08/09/2022).

Baca Juga  Kapt czi Mulyono sampaikan amanat Dandim 0411/LT Letkol Czi Burhannudin,S.E.,M.Si kepada anggota kodim dan rakyat untuk melintasi shirotol mustaqim

Pada tanggal 5 September 2022, FORKOPIMDA MEMBACA BERITA dalam rangka Hari Radio ke 77 diawali oleh Walikota Gunungsitoli yang diwakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Gunungsitoli Wilfred Lase, pada tanggal 6 September 2022, pembaca warta berita diisi oleh Kajari Gunungsitoli Damha SH, MH. Di hari berikutnya pembaca warta berita yakni Bupati Nias Ya’atulo Gulo SE, SH, M.Si.

Baca Juga  Polsek Bandung Kidul Polrestabes Bandung Lakukan Himbauan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat

“Untuk hari ini, bertindak sebagai pembaca warta berita Kapolres Nias AKBP Luthfi S.IK, sementara di tanggal 9 September 2022 program baca berita akan diisi oleh Dandim 0213 Nias,” Katanya.

Sumber : Bobby RRI
Wartawan (ELITT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.