Gubernur Jatim Tinjau Lokasi Terdampak Bencana Banjir

oleh

JEMBER.JURNAL POLRI.COM – Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawangsa bersama Forkopimda Jember meninjau sejumlah titik lokasi terdampak bencana banjir bandang di Dusun Gendir Desa Klungkung Kecamatan Sukorambi, Jember yang terjadi kemarin sore.

Minggu (02/02/2020) Dalam peninjauan ini, Gubernur Jatim dan Forkopimda Jember ingin memastikan langsung kondisi lapangan pasca bencana alam sekaligus memberikan motivasi dan bantuan sosial kepada warga terdampak bencana.

Di tengah kegiatan peninjauan, tampak ratusan Personil Gabungan TNI Polri, Basarnas, BPBD, Perhutani, Relawan dan semua pihak terkait saling bersinergi dan bahu membahu melakukan pembersihan material yang dibawa oleh luapan banjir air Kalijompo.

Baca Juga  Kunjungi Satpam Unilon, Bripka Saepudin Imbau Kamtibmas Dengan Jaga Lingkungan

Tiba di Lokasi perkebunan Kalijompo sekira Pukul 10. 20 Wib, Gubernur Jatim beserta rombongan meninjau beberapa titik lokasi luapan air Kalijompo dan mendatangi warga sekitar yang berada di Posko Tanggap Darurat.

Gubernur Khofifah dan rombongan harus berjalan kaki sekitar 100 meter karena harus melewati jalan yang terkikis akibat terjangan banjir.

Baca Juga  Kapolsek Sukasari Menerima kunjungan Pawaswil Polrestabes Bandung

“ Saya ke sini untuk melihat kondisi banjir di sini. Sarana dan prasarana apa yang rusak. Ada jalan yang tidak bisa dilewati. Bupati menargetkan perbaikan jalan bisa selesai lima hari,” ujar Khofifah.

Khofifah berharap akses jalan terputus itu segera diperbaiki. Atau ada penyediaan jalur alternatif supaya lalu lintas warga tidak terganggu.

Usai melakukan pengecekan persiapan pemasangan bronjong. Rombongan melanjutkan perjalanan ke Perkebunan Kalijompo untuk melihat tempat pengungsian warga. Hal ini dilakukan untuk memastikan penanganan darurat bagi warga terdampak bencana telah berjalan dengan baik.

Baca Juga  Kapolsek Cimerak Polres Ciamis Polda Jabar Terus Melakukan Penegakan Disiplin Di Wilayah Hukum pangandaran.

“ Kami berharap warga yang terdampak bencana bisa bersabar dan tabah atas musibah ini. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat disini, dan peran semua pihak yang ada disini bisa menjadi ladang amal ibadah “ tutur Khofifah. (agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.